Seputarinfomenarik.com - Ini Dia 5 Bahasa di Dunia Yang Sangat Sulit Untuk Dipelajari, Mempelajari bahasa asing adalah salah satu upaya untuk terhubung dengan masyarakat dari seluruh dunia. Saat kita berinteraksi dan berkomunikasi untuk menyampaikan suatu maksud, maka kita butuh bahasa sebagai media penyampainya. Apalagi saat kita hendak ke sebuah negara asing. Setidaknya, penguasaan kalimat-kalimat dasar menjadi sangat penting untuk berkomunikasi.
Namun, tak semua bahasa asing mudah untuk dipelajari. Sejumlah bahasa di beberapa negara ini kabarnya sangat sulit dipelajari. berikut 5 bahasa yang terkenal sangat sulit untuk dipelajari:
1. Bahasa Mandarin π¨π³
Mandarin adalah salah satu dari banyak bahasa yang dikeluhkan sangat sulit untuk dipelajari, terutama bagi penutur yang di negaranya menggunakan bahasa Inggris.
Hal yang membuat Mandarin sulit kita dipelajari karena banyak karakter yang sangat rumit, ada banyak idiom dan nada bahasa.
Mempelajari Bahasa Mandarin tak asal bunyi saja. Ada nada yang diatur. Ada sejumlah kata yang dibaca dengan nada berbeda. Jika berbeda nada, maka akan berbeda artinya.
2. Bahasa Thailand πΉπ
Negara Asia lainnya yang ternyata memiliki bahasa sulit adalah Thailand. Negara yang terletak di kawasan Asia Tenggara ini juga memiliki alfabet tersendiri.
Orang Thailand sendiri menyebutnya dengan Bahasa Thai. Jangankan orang Amerika hingga Eropa, mereka yang tinggal di satu kawasan Asia Tenggara juga mengalami kesulitan untuk mempelajari bahasa ini. Salah satu sebab Bahasa Thailand begitu sulit dipelajari karena memiliki 44 konsonan dan 32 vokal.
3. Bahasa Rusia π·πΊ
Selanjutnya ada Bahasa Rusia. Dikenal sulit dikarenakan para pemula akan menghadapi sejumlah rintangan dalam mempelajari Bahasa Rusia.
Bagi mereka yang sudah terbiasa bicara dalam Bahasa Inggris, bunyi dalam bahasa ini sangatlah asing. Belum lagi bentuk alfabet yang terlihat sulit untuk diingat.
Dalam belajar Bahasa Rusia, seseorang harus mengucapkan setiap kata dengan lugas dan jelas, meski bagi orang asing itu terdengar seperti kumur-kumur.
Dalam belajar Bahasa Rusia, seseorang harus mengucapkan setiap kata dengan lugas dan jelas, meski bagi orang asing itu terdengar seperti kumur-kumur.
4. Bahasa Georgia π¬πͺ
Georgia adalah negara yang terletak di benua Eropa. Negara yang merupakan pecahan Uni Soviet ini rupanya juga memiliki bahasa yang sulit untuk dipelajari.
Tak jauh dari bahasa Mandarin dan Rusia, bahasa Georgia memiliki sistem tulisan tersendiri. Misalnya penggunaan huruf, α, α, α, α°, α§, α€, α, dan αͺ.
Tak jauh dari bahasa Mandarin dan Rusia, bahasa Georgia memiliki sistem tulisan tersendiri. Misalnya penggunaan huruf, α, α, α, α°, α§, α€, α, dan αͺ.
Huruf-huruf di atas memiliki pengucapan yang berbeda-beda meski kita orang awam menganggapnya sama.
5. Bahasa Arab πΈπ¦
Bahasa Arab memiliki tantangan tersendiri untuk menguasainya. Meskipun alfabetnya hanya terdiri dari 28 huruf, namun huruf-huruf ini bisa berubah bunyinya sesuai dengan huruf di sekitarnya.
Seiring dengan kesulitan kata-kata yang tertulis, huruf Arab juga diakui sebagai bentuk seni karena ditulis dari kanan ke kiri. Intonasi dan nada pengucapan bahasanya pun memiliki aturan tersendiri. Ada beberapa kata yang harus diayun dalam pengucapannya. Meski bahasa Arab diucapkan di lebih dari 20 negara, namun setiap negara memiliki dialek tertentu.
Nah bagaimana minat untuk mempelajari kelima bahasa ini? kalau admin nyerah oy hahaha
Post a Comment
Post a Comment